UPACARA MEMPERINGATI HUT MAHKAMAH AGUNG RI KE-75

UPACARA MEMPERINGATI HUT MAHKAMAH AGUNG RI KE-75

MANADO - Memperingati Hari Ulang Tahun Mahkamah Agung RI ke-75, 19 Agustus 2020, Ketua Pengadilan Tinggi Manado, H. Arif Supratman, SH., MH bersama jajaran mengikuti Upacara Bendera Peringatan HUT Mahkamah Agung RI secara virtual. HUT MA tahun ini mengangkat tema " Optimalisasi Peradilan Modern Berkelanjutan Merespon Pandemi Covid-19".

Upacara Bendera dipimpin langsung oleh Ketua Mahkamah Agung RI, Dr. H. Muhammad Syarifuddin, SH., MH dari Gedung Mahkamah Agung RI, Jalan Medan Merdeka Utara No.9-13 Jakarta Pusat.

Upacara yang dilaksanakan di Ruang Serba Guna PT Manado berlangsung khidmat walaupun dilaksanakan dengan protokol covid-19 yang telah ditetapkan pemerintah. yaitu social distancing, physical distancing dan penggunaan masker. Posisi upacara diatur sedemikian rupa sehingga jarak setiap peserta tetap mengikuti protokol standar yang berlaku.

Di Pengadilan Tinggi Manado upacara bendera diikuti oleh KPT Manado, WKPT Manado, Para Hakim Tinggi, Sekretaris, Plt Panitera, Para Pejabat Struktural dan Pejabat Fungsional yang telah ditunjuk.

---------------------------------------------------------------------

Foto - Foto dan video upacara selengkapnya dapat diakses melalui  media sosial PT Manado (Facebook dan Instagram)

 

 

(SIHUTIDO)

Share